BREAKING NEWS

Watsapp

Friday, July 9, 2021

Materi 5 Materi Shorof /الصَرْفُ

Materi Shorof /الصَرْفُ


Bab Wazan /ُاَلْوَزْن : timbangan/pembanding

Dalam ilmu shorof terdapat istilah penting yg disebut wazan, wazan/ُالْوَزْن adalah acuan pedoman dalam perubahan bentuk kalimat, contoh:

Perhatikan 2 wazan/الوَزْنُ :timbangan berikut:

1. Wazan Kata فَعَلَ berubah bentuknya menjadi يَفْعُلُ

2. Wazan Kata قَامَ berubah bentuknya menjadi يَقُوْمُ

jika mengacu pada 2 wazan di atas, ketika ada sebuah kalimat كَتَبَ ingin diubah, bentuknya harus mengikuti wazan nomor 1. كَتَبَ berubah menjadi يَكْتُبُ

Dan ketika sebuah kalimat طَافَ ingin diubah, bentuknya harus mengikuti wazan nomor 2. طَافَ berubah menjadi يَطُوْفُ. 

Alasan Perubahan bentuk wazan 1 َفَعَل dan َكَتَب diserupakan, karena keduanya sama sama tersusun dari 3 huruf hijaiah yg normal (huruf yg tidak normal: ي ، و ، ا ).

Sedangkan َwazan 2 طَاف dan قام perubahan bentuknya d serupakan , karena keduanya sama sama memiliki huruf tak normal pada tengah katanya yaitu alif ( ا ) pada susunan hurufnya.


*Penjelasan diatas hanyalah beberapa contoh agar peserta mengetahui gambaran dari wazan, penjelasan rincinya akan kami jelaskan pada materi selanjutnya.


Dan masih banyak jenis jenis wazan wazan lain yang akan kami jelaskan pada materi materi selanjutnya.


______


Percakapan 5


لَوْ سَمَحْتَ, اَسْتَعِيْرُ الْمِرْسَمَ القَدِيْمَ لَحْظَةً

Kalau engkau berkenan, aku pinjam pensil lamamu sebentar

نَعَمْ، تَفَضَلْ.، لَكِنْ لَا تَتَأَخَّرْ بِاِسْتِعْمالهِ لِاَنِّيْ مُحْتَاجٌ اَيْضًا

Baik, silahkan, akan tetapi jangan lama menggunakannya, karena aku punya keperluan juga

اِنتَظِرْ لَحْظَةً، سَاَبْحَثُهُ فِيْ الْحَقِيْبَةِ اَوَّلًا

Tunggulah sebentar, aku akan mencarinya di tas dulu

طَيْبٌ. اَنَا مُنْتَظِرٌ شُكْرًا

Baik, saya tunggu, terima kasih

سَقَطَ اَلطَّبَاشِيْرُ مِنَ الْدُرْجِ اِلَى طَابِقِ الْفَصْلِ

Telah jatuh spidol dari laci ke lantai kelas

وَبَعْدُ الْطَالِبُ يَأْخُذُهَا ثُمَّ يَضَعُهَا اِلَى الْمَكَانِ الْحَقِيْقِ

Dan setelah itu siswa mengambilnya, kemudian meletakkannya ke tempat yg seharusnya

__________


Pola 5 & kelipatannya


Sastra Bahasa Arab adalah ilmu alat yg memiliki keunikan. Yaitu setiap materi akan selalu berhubungan satu dengan yg lainnya. materi materi awal akan berhubungan dan terikat dengan materi tengah dan juga akhir. Maka jika salah satu di antara materi awal, tengah, dan akhir terlupa/tidak dipahami, maka materi yang lainnya juga akan sulit dipahami. Dan tidak sedikit orang yg sudah bertahun tahun mempelajari bahasa arab, namun merasa sastra bahasa arab sangat sulit dan tidak sedikit juga yg gagal lalu menyerah mempelajarinya dikarenakan lupa dengan salah satunya sehingga tidak memahami keseluruhannya. Oleh karena itu sebagaimana yang dilakukan ulama ulama salaf terdahulu. kita akan bersama sama muroja'ah/mengulang pola 5 materi sebelumnya dan kelipatannya agar materi materi tersebut tersimpan di memory/ingatan jangka panjang kita. Sebagaimana hikmah para ulama salaf terdahulu.

كان الماهرون مراجعين

"Para ahli/mahir terlahir dari org org yg selalu mengulang pelajarannya"


Muroja'ah/mengulang


Silahkan perhatikan kembali materi materi berikut untuk kembali mengulang 5 materi sebelumnya agar tersimpan di ingatan jangka panjang. Yaitu materi 1,2,3,4


Share this:

 
Copyright © 2014 anzaaypisan. Designed by OddThemes